Ponsel Android Sekarang bisa Buat Webcam

Dilansir dari arstechnica, versi Android 14 QPR1 Beta 1 mendatang akan datang dengan fitur terbaru yang memungkinkan pengguna untuk menggunakan ponsel Android mereka sebagai webcam PC.

Smartphone Android dapat digunakan untuk webcam
nasibmu webcam

Loh, bukannya udah lama bisa? Iya, tapi harus pake aplikasi 3rd party kan? Nah, update terbaru ini memungkinkan kita mengubah camera android sebagai webcam secara native, tanpa install app lagi...

Dengan mengaktifkan opsi "webcam" di menu preferensi USB, kamera ponsel kini dapat digunakan sebagai webcam saat tersambung dengan PC. Fitur ini mirip Continuity Camera milik Apple, tetapi versi Android ini lebih fleksibel karena dapat digunakan dalam berbagai sistem operasi.

Salah satu kelebihan menggunakan ponsel sebagai webcam, tentu praktis, dan kualitas kamera yang lebih baik. Namun, untuk mic masih butuh alat terpisah, karena mikrofon ponsel belum dapat digunakan untuk tujuan ini.

Versi stabil Android 14 QPR1 diharapkan akan dirilis pada bulan Desember bersamaan dengan peluncuran Pixel 8.